Yang Belum Tahu sertifikat elektronik itu seperti apa bisa baca postingan saya sebelumnya ya Gaes yang berjudul "Apa itu sertifikat elektronik ?". Nah untuk melihat masa berlaku sertifikat elektronik sebenarnya ada juga di postingan saya sebelumnya yang berjudul "Cara Membaca Sertifikat Elektronik". setelah membaca sertifikat elektronik akan muncul masa berlaku sertifikat elektronik seperti dibawah ini
Informasi masa berlaku terdapat di tab "Genaral" atau di "Detail" --> "Valid to" . Masa berlaku sertifikat elektronik umumnya bergantung pada kebijakan penyelenggara sertifikat elektronik (Certificate Profile dan Certificate Practice Statement), bisa 1 tahun, 2 tahun, dll, tidak seperti KTP-el yang masa berlakunya seumur hidup. Kenapa ada masa berlaku ya? karena didalamnya ada informasi rahasia yaitu kunci kriptografi gaes, kalau tidak diganti maka berdampak pada issue keamanan. Konsepnya adalah semakin lama dan sering kunci digunakan, attacker semakin mudah mendapatkan kunci kriptografi kita, oleh karena itu diganti, tapi ada juga aspek bisnis juga sih..semakin cepat diganti kan penyelenggara sertifikat elektronik kan diuntungkan, user akan membayar lagi buat beli sertifikat elektronik (untuk kasus sertifikat SSL). Tapi yang bener tadi issue keamanan Gaes.
0 comments:
Post a Comment